Jalin Sinergi dengan Komunitas Medsos, Diskominfosantik Gelar Ngobak

DAILYBEKASI.COM, CIKARANG SELATAN – Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kabupaten Bekasi, menggelar acara Ngopi Bareng Komunitas (Ngobak) yang diikuti puluhan perwakilan influencer penggiat media sosial Kabupaten Bekasi.

Acara yang bertajuk Ekspose Pembangunan Infrastruktur Kabupaten Bekasi tahun 2023 ini menghadirkan pembicara Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan dan Kepala Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK), Henri Lincoln, yang digelar di Grand Valore Jababeka Cikarang, pada Kamis (02/02/2023).

Plt. Kadiskominfosantik Kabupaten Bekasi, Ade Komarudin menyampaikan, digelarnya acara ini merupakan upaya menjalin sinergi dan silaturahmi dengan para pegiat media sosial (influencer) di Kabupaten Bekasi, khususnya dalam upaya menyebarluaskan informasi program pembangunan.

“Diskominfosantik Kabupaten Bekasi memiliki tugas dan fungsi pada aspek komunikasi publik sebagaimana yang saat ini beredar di masyarakat tentang keluhan kondisi infrastruktur di Kabupaten Bekasi perlu dilakukan penyampaian informasi kepada masyarakat luas,” kata Ade saat menyampaikan sambutan.

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfosantik Kabupaten Bekasi, Rhamdan Nurul Ikhsan mengatakan, selain media mainstrem, penggiat media sosial menjadi bagian penting dalam menampung keluhan masyarakat, berkaitan dengan infrastruktur yang ada di Kabupaten Bekasi.

“Rata-rata masyarakat menyampaikan ini di media sosial, makanya teman-teman penggiat media sosial ini punya peranan penting sebagai jembatan untuk memberikan informasi, dari Pemkab Bekasi terkait apa dan sedang dibangun pemerintah daerah,” jelasnya.

Menurutnya, agenda seperti ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan, sesuai dengan isu dan keluhan yang tengah berkembang di masyarakat.

“Karena isu-isu itu kan banyak ya, jadi kita nanti tidak hanya infrastruktur saja, tergantung isu yang sedang berkembang di masyarakat, seperti kaitan dengan kesehatan, kependudukan, atau isu lingkungan, itu yang akan kita lihat banyaknya keluhan atau yang viral di media sosial, akan kita jadikan tema pada pertemuan selanjutnya,” pungkasnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *