Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan Apresiasi Kedewasaan Berpolitik Masyarakat di Pemilu 2024

DAILYBEKASI.COM, CIKARANG SELATAN – Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menghadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara di Tingkat Kabupaten pada Pemilu Tahun 2024 di Harper Hotel Kecamatan Cikarang Selatan, Jum’at (01/03/2024).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Dani Ramdan mengapresiasi kedewasaan berpolitik yang ditunjukkan oleh masyarakat dan elit partai politik yang ada di Kabupaten Bekasi. Sehingga tahapan demi tahapan dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 ini dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

“Alhamdulillah sampai hari ini, masih berjalan dengan lancar, aman dan harmonis. Meskipun ada kekurangan dan kendala teknis, saya kira masih dalam koridor yang wajar sehingga Pemilu ini dapat berjalan sesuai dengan harapan kita semua sebagai sarana demokrasi bangsa,” ungkapnya.

Menurut Dani Ramdan, suksesnya seluruh tahapan Pemilu di Kabupaten Bekasi ini tidak terlepas dari kesiapan, komitmen, serta integritas seluruh pihak penyelenggara dan juga masyarakat. Sehingga hal tersebut dapat terus dipertahankan dan menjadi acuan untuk penyelenggaraan Pilkada yang akan menyusul di bulan November mendatang.

Dani Ramdan juga mengatakan, sebagaimana jadwal dan tahapan Pemilu yang telah ditetapkan, saat ini Kabupaten Bekasi tengah memasuki pembukaan Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Hasil Suara. Agar di tanggal 06 Maret nanti hasil Rekap di Tingkat Kabupaten dapat disampaikan ke Tingkat Provinsi.

“Meskipun memang di tingkat Kecamatan atau PPK belum seluruhnya selesai, tetapi sesuai arahan dari KPU Pusat untuk rekap di Tingkat Kabupaten ini sudah bisa dimulai,” terang Dani Ramdan.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bekasi, Ali Rido menjelaskan bahwa target penyelesaian Rekapitulasi Perhitungan Perolehan Suara di Tingkat Kabupaten paling maksimal adalah sampai tanggal 05 Maret mendatang, kendati seperti yang disampaikan Pj Bupati masih ada beberapa PPK yang belum menyelesaikan pleno di Tingkat Kecamatan. Hal itu tidak menghalangi proses yang berjalan saat ini.

“Bagi PPK yang telah menyelesaikan Pleno di Tingkat Kecamatan, itu sudah bisa kami lakukan sebagai bahan dari kegiatan Pleno di Tingkat Kabupaten. Meskipun ada beberapa kecamatan yang belum selesai, itu kami tunggu dan sambil berjalan,” terangnya.

Ali Rido memastikan terkait pengembalian logistik kotak suara dan dokumen penting lainnya, apabila teman-teman PPK sudah melaksanakan Pleno dengan tuntas, maka logistik tersebut harus segera didorong kembali atau dikembalikan ke Gudang Logistik KPU Kabupaten Bekasi.

Terakhir, Ali Rido mengimbau kepada seluruh masyarakat di wilayah Kabupaten Bekasi khususnya agar sama-sama mengawal proses rekapitulasi tersebut agar bisa berjalan dengan baik. Serta menjaga kualitas hasil Pemilu di Kabupaten Bekasi ini lebih baik lagi dari sebelumnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *